Burung hantu yang satu ini lebih dikenal dengan nama Serak Jawa, Tyto alba, atau burung hantu putih. Ukuran yang dewasa dapat menyamai seekor ayam jantan. Jantan-betina hampir sama dalam ukuran dan warna meski betina seringkali lebih besar. Kepala yang besar, kekar, membulat dan wajah berbentuk jantung dengan warna putih serta tepiannya coklat. Sedangkan matanya menghadap kedepan, berbulu lembut dengan warna tersamar. Pada bagian atas berwarna kelabu terang dengan sejumlah garis gelap dan bercak pucat tersebar pada bulu. Bagian bawah berwarna putih dengan sedikit bercak hitam, atau tidak ada. Paruh tajam, menghadap kebawah dan warnanya keputihan.